CIPTAKAN RASA AMAN, KASUBSI KAMTIB LAKUKAN TROLLING DI MALAM HARI

836918e9 bb0d 4505 9cb3 258a996896f3

Parigi - Dalam rangka upaya pencegahan gangguan keamanan dan ketertiban, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Parigi terus meningkatkan pengawasan pada lingkungan Blok Hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) terutama di malam hari, Selasa (19/12).cc385382 d06c 4259 8c1d 3399b96ae690

Pada kesempatan ini, Kasubsi Keamanan dan Ketertiban, I Wayan Sugiartawan melaksanakan kontrol keliling (Trolling) dalam tugas piket kontrol malam.

Didampingi para Anggota Jaga, mereka melaksanakan kegiatan kontrol keliling malam ke dalam hunian blok Wbp, Seperti kamar hunian WBP, halaman dan area sekitar Blok Hunian WBP mulai pukul 21.00 WIB sampai selesai

Pada kesempatan ini, Wayan menyampaikan bahwa kegiatan ini juga dilakukan untuk memastikan kondisi Lapas Kelas III Parigi agar selalu dalam situasi aman dan kondusif.

“Untuk mencegah gangguan keamanan di Lapas Parigi, kita harus bekerja sama dalam meningkatkan pengawasan, salah satunya yaitu dengan Trolling. Kegiatan ini harus sering dilakukan untuk mengontrol ketertiban kegiatan WBP maupun memastikan kondisi Lapas dalam keadaan aman, pengecekan terhadap sudut-sudut bangunan yang rentan terjadi pelarian, atau dijadikan tempat persembunyian barang terlarang juga merupakan hal yang perlu di perhatikan," ungkap Wayan.

Wayan juga menginstruksikan setiap Anggota Jaga yang bertugas untuk selalu Waspada dan Siaga saat melaksanakan tugas. (Humas Lapas Parigi)
#kemenkumhamri
#kemenkumhamsulteng
#lapasparigi
#parigimoutong

(PETA LOKASI LAPAS KELAS III PARIGI)

 

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III PARIGI
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Kuda Laut, Olaya, Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah

Telp. / Whatsapp : 0815 4336 4406

Email Aduan
pengaduan@lapasparigi.id

Hari ini334
Kemarin355
Minggu ini334
Bulan ini6174
Total 89456

20-05-2024