Peringati HDKD Ke-78, Lapas Parigi Gelar Ziarah dan Tabur Bunga

Peringati HDKD Ke-78, Lapas Parigi Gelar Ziarah dan Tabur Bunga

WhatsApp Image 2023 08 09 at 10.00.12

Parigi - Dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika Ke-78 Tahun 2023, Lapas Kelas III Parigi Kanwil Kemenkumham Sulteng pagi ini menggelar Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Masigi, di Parigi. Rabu (09-08-2023) Didik Niryanto selaku Kalapas Parigi memimpin langsung jalannya upacara tabur bunga. Adapun peserta kegiatan upacara tabur bunga adalah Pejabat Struktural dan pegawai Lapas Parigi. Rangkaian upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, dan pembacaan doa.

WhatsApp Image 2023 08 09 at 10.00.13 Kalapas mengajak seluruh jajarannya untuk senantiasa memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar mendoakan para pahlawan dan pejuang bangsa mendapatkan tempat yang layak dan mulia di sisi-Nya. “Maknai seluruh perjuangan dan tumpah darah yang telah dikorbankan para pejuang sebagai teladan untuk dicontoh. Bukan berarti kita harus mati di Medan Juang, namun dengan cara yang sesuai dengan tuntutan zaman. Tidak pernah bosan untuk belajar, gigih, dan meningkatkan integritas dengan bekerja tanpa pamrih demi kemajuan bangsa dan negara, Mari kita hargai perjuangan pahlawan terdahulu dengan bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas,” ajak Kalapas. Setelah rangkaian upacara selesai, dilanjutkan dengan tabur bunga pada makam para pahlawan diawali oleh Bapak Kalapas dan diokuti oleh seluruh peserta upacara. (Humas Lapas Parigi)

(PETA LOKASI LAPAS KELAS III PARIGI)

 

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III PARIGI
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Kuda Laut, Olaya, Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah

Telp. / Whatsapp : 0815 4336 4406

Email Aduan
pengaduan@lapasparigi.id

Hari ini317
Kemarin355
Minggu ini317
Bulan ini6157
Total 89439

20-05-2024