SAMBUT HBP KE-59, LAPAS PARIGI BERSIH-BERSIH TAMAN MAKAN PAHLAWAN

SAMBUT HBP KE-59, LAPAS PARIGI BERSIH-BERSIH TAMAN MAKAN PAHLAWAN

WhatsApp Image 2023 04 03 at 10.43.54

Parigi - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Parigi Kanwil Kemenkumham Sulteng lakukan Kegiatan bersih-bersih Taman Makam Pahlawan Parigi dalam melengkapi semarak Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 Tahun 2023, Senin (03/04).

Beberapa orang dari pegawai dan Warga Binaan dikerahkan untuk turun membersihkan Taman Makam Pahlawan Parigi. Bersih-bersih ini merupakan salah satu agenda Hari Bhakti Pemasyarakatan sebelum nantinya akan melakukan kegiatan ziarah dan tabur bunga yang akan digelar pada hari kamis nanti.

Giat ini bukan hanya sebagai ajang bersih-bersih semata, lingkungan TMP yang terjaga kebersihannya merupakan hal penting sebagai bentuk penghargaan atas perjuangan dan jasa para pahlawan.

WhatsApp Image 2023 04 03 at 10.43.541

Kemudian untuk teknis dan mekanismenya, ada yang bertugas membersihkan bagian makam dan ada yang bertugas melakukan pemarasan rumput di lingkungan dekat makam yang akan digunakan sebagai tempat melaksanakan kegiatan apel nantinya.

Staf Pembinaan Lapas Parigi, I Ketut Sucipta, mengatakan bahwa kegiatan ini penting dilakukan mengingat besarnya jasa para pahlawan di masa lalu. "Kegiatan bersih-bersih ini dilaksanakan bukan hanya sekadar pencitraan saja, melainkan sebagai wujud nyata implementasi nilai-nilai Pancasila. Selayaknya pepatah mengatakan bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Untuk itu lakukan kegiatan ini dengan hati yang penuh ketulusan,” tutur Sucipta. (HUMAS LAPAS PARIGI)

(PETA LOKASI LAPAS KELAS III PARIGI)

 

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III PARIGI
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jl. Kuda Laut, Olaya, Parigi, Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah

Telp. / Whatsapp : 0815 4336 4406

Email Aduan
pengaduan@lapasparigi.id

Hari ini1
Kemarin341
Minggu ini342
Bulan ini6182
Total 89464

21-05-2024